RADIO ZFM ON AIR

Tuesday, July 31, 2012

Tawuran, Tiga Pelajar SMK Terkapar Kena Bacokan

Kriminal

Senin, 30 Juli 2012 

Tawuran, Tiga Pelajar SMK Terkapar Kena Bacokan
pelajar dibacok
Tiga pelajar SMK terluka kena bacokan senjata tajam 

SUKABUM (Pos Kota) – Sebanyak tiga pelajar SMK swasta berbeda di Kota Sukabumi, Jawa Barat terkapar terkena bacokan setelah terlibat tawuran di kawasan Stasiun Kereta Api, Sukabumi, Senin (30/7) siang.
Tiga pelajar SMK terluka kena bacokan senjata tajam

Ketiganya dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD R Syamsudin Kota Sukabumi untuk mendapatkan perawatan medis.

Ketiga siswa terluka itu adalah Yoga dan Iwan asal pelajar SMK Siliwangi serta Sabarudin siswa asal SMK Pasundan. Ketiganya menderita cedera serius pada bagian kepala dan tangan akibat luka bacokan senjata tajam.

Dari ketiganya, Yoga mengalami luka palih parah. Soalnya, luka di bagian kepalanya menembus tulang. Sehingga Yoga terpaksa harus menjalani rawat inap, sementara dua korban lainnya diperbolehkan pulang.
Tiga pelajar SMK terluka kena bacokan senjata tajam


Informasi yang dihimpun, aksi tawuran tersebut melibatkan puluhan siswa dari dua SMK berbeda, SMK Siliwangi dan SMK Pasudan. Lokasinya di kawasan Stasiun Kereta Api. Begitu aksi terjadi, massa yang melihatnya langsung berusaha melerainya.

Tak berapa lama, aparat kepolisian setempat langsung ikut membubarkan dua kubu berseteru itu. Polisi berhasil mengamankan beberapa barang bukti sajam yang digunakan para pelajar tersebut.

Kepala Polsek Citamiang, Kompol Sumarta Setiadi menjelaskan, dalam aksi tawuran tersebut pihaknya berhasil mengamankan tiga orang pelajar. Tak hanya ketiga pelajar, pihaknya juga mengamankan beberapa sajam seperti samurai, satu buah kujang dan gir besi.

“Para pelajar ini terlibat tawuran di sekitar stasiun dan sempat dilerai warga. Ada tiga orang yang kita amankan dan sejumlah barang bukti,” kata Sumarta. (
sule/dms
)





http://www.facebook.com/saifulrizalzfm

No comments: